10 November 2006

LoveHappens.com

Suatu ketika seorang teman saya mengirimkan sebuah e-mail yang berisi undangan menjadi anggota dari website www.lovehappens.com. Awalnya saya bertanya - tanya, "website macam apa itu?". Terus terang saja, saya sedang tidak tertarik dengan kata "love" dan segala hal yang berkaitan dengannya. Antara sinis dan penasaran akhirnya saya klik link yang ada di badan e-mail tersebut.

Tampilan awal website sudah penuh dengan kalimat "lovehappens.com", banyak terpampang foto pria dan wanita, terdapat logo "cinta" berwarna merah muda dan tentu saja LOGIN form. Setelah saya melewati proses pendaftaran yang cukup ribet akhirnya saya masuk ke halaman utama yakni, profil anggota.

Sekilas mirip seperti "Friendster" atau "MySpace", di mana saya harus mengisi nama lengkap, daftar riwayat hidup dan sebagainya. Saya menghabiskan waktu sekitar 20 menit untuk mengisi dengan lengkap dan benar karena memang, banyak pertanyaan yang harus saya jawab dengan baik dan tentu saja jujur ;)

Setelah lama mengeksplorasi "lovehappens.com" ini, cara kerjanya, menurut saya mirip dengan "Adultfinder" atau "Yahoo MatchMaking". Website ini sangat menarik untuk seorang "single fighter" (seperti saya ehmm). "Lovehappens" menyediakan fitur pencarian, mencoba tes IQ, kepribadin, pasangan ideal dan fitur - fitur menarik lainnya. Terus terang saja, setelah saya tahu semua fitur yang ada saya mulai ketagihan ;)

Mencari siapa wanita yang (menurut saya) menarik baik dari segi hobi, ketertarikan, kepribadian adalah hal yang sangat menyenangkan sekaligus mencengangkan. Apa yang saya dapatkan dari "lovehappens"? teman baru? calon pasangan? ...bisa saja keduanya, tergantung niat saya kan? ;)

Setelah hampir satu minggu saya bergabung dengan "Lovehappens", tiba - tiba saya mendapatkan e-mail yang berisi tentang seorang anggota "Lovehappens" melihat profil saya dan terindikasi "interest" dengan saya. "What the hell?!?", jujur saja itu kalimat pertama yang keluar dari mulut saya. Bagaimana mungkin? atau jangan - jangan seseorang itu adalah teman saya sendiri...penuh rasa penasaran saya klik link yang ada di badan e-mail.

Setelah masuk, saya langsung memeriksa kotak surat (mailbox) dan ternyata dugaan saya salah...seseorang itu bukan teman saya, tapi benar - benar anggota "Lovehappens" yang tidak saya kenal. Otomatis saya langsung mengirimkan balasan berupa "ice breaker" kepada seseorang tersebut... ;)

Sebut saja namanya "D", memiliki banyak kesamaan "interest" ... terutama komputer,hi-tech gadgets... This facts is awesome. Saya jarang menemui seorang wanita yang memiliki ketertarikan di bidang - bidang itu... this might be good. Tetapi di sinilah awal dari keterkejutan saya...ternyata "Lovehappens" tidak gratis alias website berbayar. BAH!.

Saya tidak dapat membalas pesan dari "D" karena saya bukan anggota penuh. Syarat menjadi anggota penuh adalah membayar sebanyak $20 dengan transaksi kartu kredit... doh!... kenapa hanya untuk berkomunikasi dan mendapatkan teman baru harus membayar $20?? sekitar 187ribu rupiah?? dude, this is ridiculous!. Sejak kejadian tersebut saya tidak lagi sesemangat ketika saya pertama kali bergabung dengan "Lovehappens". Apa gunanya jika bergabung dengan "Lovehappens" yang merupakan website mak comblang tapi tidak bisa berkomunikasi??? benar - benar merusak mood ;(

Yah, yang sudah terjadi maka terjadilah...

Untuk "D", sori banget gue ga bisa bales message elu...maaf yo!.

Tidak ada komentar:

Does How You Dress and Look Impact Your Career? Sadly, Yes

Ada artikel bagus tentang istilah : DRESS FOR SUCCESS.. : Years ago I worked on the shop floor of a manufacturing plant. I had worked my w...